Pemberian Makanan Tambahan Balita, Babinsa Berharap Tak Ada Stunting

Cilacap – Saat Ini Pemerintah secara masif terus melakukan program penanganan Stunting skala Nasional guna menurunkan angka Stunting yang dilaksanakan sampai di tingkat desa.

Berbagai upaya ditempuh guna mencegah dan menangani Stunting. Beberapa metode yang sudah digunakan diantaranya adalah pola makan, pola asuh dan sanitasi beserta air bersih.

Terkait hal tersebut, Babinsa Slarang, Koramil 06 Kesugihan, Kodim 0703 Cilacap Serda Rudianto melaksanakan pendampingan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMK) pada Balita, bertempat di Pelayanan Posyandu Desa Slarang, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Minggu (22/01/2023).

Kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMK) pada anak balita selaras dengan metode pola makan yaitu memberikan pola makan yang sehat dan bergizi untuk mencukupi kebutuhan gizi anak.

Serda Rudianto menjelaskan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMK) di wilayah binaanya dilaksanakan selama 90 hari yang dimulai pada tanggal 17 Januari 2023.

Dalam kegiatan ini anak yang berisiko Stunting diberi makanan tambahan, adapun menu makanan yang diberikan antara lain Nasi putih, Bubur ayam, Pepes ikan, Telur rebus, Buah Pisang, Susu dan makanan bergizi lainnya.

“Dari data yang kami himpun, di wilayah binaan kami terdapat sekitar 30 orang anak berisiko Stunting, menurut kami dengan kegiatan PMK yang dilaksanakan secara teratur dapat menurunkan Stunting dan harapannya kedepan tidak ada lagi anak berisiko Stunting,” jelas Babinsa.

Kegiatan PMK di wilayah Desa Slarang dihadiri Babinsa Slarang Serda Rudianto, Pemerintah Desa dalam hal ini Sekdes Slarang Umi Khomsiyatun, M.AP, Bidan Desa Slarang Lesti Esti, Amd. Keb, beserta Kader Posyandu dan anggota PKK Desa Slarang.

 

(Oke)