Jalin Sinergitas, Kapolres Batang Kunjungi Koramil Warungasem


PELITA24.COM | Batang –  Kapolres Batang  AKBP Edi Suranta Sinulingga, S.I.K. setelah melaksanakan Pembinaan dan penyuluhan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) kepada tokoh masyarakat dan KKN Undip di aula Kecamatan Warungasem  kemudian menyempatkan diri  mengunjungi Koramil 11/Warungasem, Jum’at (01/02/2019).

Silaturahmi Kapolres beserta Staf Polres ke Koramil Warungasem ini dalam rangka meningkatkan sinergitas antara TNI dan Polri, khususnya untuk menjaga kamtibmas dan Soliditas antara Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Warungasem dan Babinsa Koramil Warungasem. 
Kedatangan orang nomor satu di Kepolisian Resor Batang ini disambut baik oleh Danramil 11/Warungasem  Kapten Inf Hari Santoso  beserta Anggota Koramil 11/Warungasem.
“Kami sangat senang atas kunjungannya dan mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kapolres Batang beserta rombongan, walaupun kami beda tugas, fungsi serta kewenangan, namun TNI-Polri memiliki kesamaan sebagai abdi negara untuk bersama sama menjaga keamanan di Wilayah Kabupaten Batang  Khususnya di Kecamatan Warungasem,”Ujar Danramil.
Sementara Kapolres Batang  mengucapakan terima kasih dan apresiasi yang baik atas kerja sama antara Polsek dan Koramil selama ini telah terbangun dengan baik. “Mudah-mudahan kedepan Polri dan TNI semakin solid dalam tugas dan pengabdian untuk masyarakat,” pungkas Kapolres Batang, AKBP Edi Suranta Sinulingga S.I.K Red_Pendim0703

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *