Cilacap – TNI Polri wilayah Kabupaten Cilacap dalam hal ini Kodim 0703 Cilacap, Lanal Cilacap dan Polresta Cilacap melaksanakan Apel Kesiapsiagaan dalam rangka menghadapi Pemilu 2024, Siaga Bencana dan Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas), bertempat di Alun Alun Kota Cilacap, Jln.Jendral Sudirman Cilacap, Selasa (07/03/2023).
Apel Kesiapsiagaan dipimpin oleh Kapolresta Cilacap Kombes Pol. Fannky Ani Sugiarto, S.I.K., M.Si, Danlanal Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo, S.Sos, dan Dandim 0703/Cilacap Letkol lnf Andi Afandi, S.l.P,. M.I.P.
Bertindak selaku Komandan Apel Kapten Cba M.Isa Saefudin yang sehari hari menjabat Danramil 07 Maos, apel diikuti oleh anggota Subdenpom Cilacap, anggota Kodim, Lanal, Satuan jajaran Polresta Cilacap, Dishub, Satpol PP, Basarnas, BPBD, Dinkes, PMK, KPUD dan Bawaslu.
Kapolresta Cilacap Kombes Pol. Fannky Ani Sugiarto, S.I.K., M.Si dalam arahannya mengatakan Apel kesiapsiagaan ini dilaksanakan sebagai komitmen, sinergitas serta pengecekan kesiapan seluruh komponen dalam menghadapi Pemilu tahun 2024, kesiapsiagaan bencana, memelihara Kamtibmas guna mewujudkan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Cilacap.
“Pemilu 2024 merupakan agenda nasional sebagai pesta demokrasi rakyat dalam memilih wakilnya yang duduk di DPR dan sebagai Presiden, akan menentukan kebijakan nasib bangsa selama 5 (lima) tahun kedepan, sedangkan bencana merupakan ancaman yang kita tidak tahu kapan datangnya dan besarnya sehingga keduanya perlu kesiapsiagaan dari seluruh stakeholder dan para petugas di lapangan maupun perlengkapannya,” ucapnya.
Beberapa ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan untuk menghadapi pemilu yang perlu kita antisipasi adalah pihak-pihak yang akan menggagalkan pelaksanaan Pemilu 2024 sedangkan dalam menghadapi bencana karena kurangnya kita dalam mengantisipasinya dan tidak siapnya perlengkapan kita.
Dengan dimulainya tahapan Pemilu tahun 2024 aktivitas kegiatan politik maupun terkait penyelenggaraan Pemilu sudah dilaksanakan tentu saja akan menimbulkan ganguan maupun permasalahan.
“Oleh karena itu Polri beserta unsur pengamanan lainnya menyelenggarakan kegiatan pengamanan khususnya kegiatan yang dilaksanakan oleh KPU sebagai penyelenggara pemilu dan kegiatan parpol sebagai peserta Pemilu, dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif , serta penegakan hukum secara tegas, profesional dan humanis,” imbuhnya.
Sedangkan dalam antisipasi bencana saat ini kita sedang musim penghujan rawan banjir rob, angin ribut sehingga perlu kesiapan alat perlengkapan SAR kita untuk menolong warga masyarakat yang terkena musibah bencana.
“Dengan demikian kita semua merasa ikut terpanggil dalam tugas negara yaitu mengamankan agenda nasional pelaksanaan Pemilu 2024 dan tugas sosial membantu masyarakat yang terkena bencana alam,” tandasnya.
Tampak hadir, Sekda Kab. Cilacap Awaluddin Muuri, AP., M.M, Ketua DPRD Cilacap Taufik Nur Hidayat, unsur Forkopimda Cilacap, Jajaran Lapas Nusakambangan dan Cilacap, para PJU Polres Cilacap, para Kapolsek Polres Cilacap dan tamu undangan lainnya.
Oke