TMMD Sengkuyung I Kodim 0703/Cilacap Fokus Garap Rehab Rumah dan Bangun Jalan


PELITA24.COM | Cilacap –  Beberapa sasaran fisik pada program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I tahun 2019 Kodim 0703/Cilacap terus dikerjakan mulai dari Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan  pembangunan jalan makadam di Dusun Ciparahu Desa Dayeuhluhur Kecamatan Dayeuhluhur terus berjalan.


Saat ditemui dilokasi pembangunan jalan makadam, Tehnisi lapangan Satgas TMMD Serda Basuki mengatakan, dalam penggarapannya, khusus pembangunan jalan makadam, personel TNI yang ada dibagi menjadi dua yakni bertugas memecah batu dan penataan batu di lokasi jalan dengan dibantu masyarakat setempat.


” Kita TNI sangat senang atas semangat warga Desa Dayeuhluhur yang ditunjukan selama ini, untuk itu saya sangat optimis diakhir TMMD semua kegiatan fisik ini akan rampung 100 persen,” ujarnya, Jum’at  (01/2).


Menurut dia, hal inilah yang menjadi tujuan TMMD yaitu untuk memupuk kembali semangat gotong royong, kebersamaan antara TNI dengan masyarakat dalam melakukan pembangunan desa. Dia berharap, melaui kegiatan TMMD ini, pembangunan yang dilakukan oleh TNI, benar benar dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sehingga secara tidak langsung akan meningkatkan kesejahteraannya.


Sementara itu, pembangunan jalan makadam dengan volume 1.150 x 3 meter yang menghubungkan Dusun Ciparahu dengan Dusun Mulyadadi Kecamatan Wanareja tersebut dalam penataan batu dilakukan oleh warga dengan didampingi anggota TNI agar dalam penataannya padat sehingga saat digilas dengan alat wales pemadatannya akan sempurna dan kuat. 


” Pembangunan jalan makadam terus di kerjakan dengan terus di droping material, pemecahan baru serta penataan, untuk hasil pada hari ini sudah mencapai 600-650 meter atau sekisar 33 persen,” terangnya.


Di tempat yang sama, Kepala Dusun Ciparahu Desa Dayeuhluhur,  Kabayan mengemukakan, bahwa dalam penggarapannya, pihaknya akan terus mengerahkan warga secara maksimal setiap hari untuk mengimbangi pembangunan yang dilakukan oleh TNI jajaran Kodim 0703/Cilacap


” Kami sudah menjadwal setiap RT secara bergiliran untuk ikut bergotong royong bersama-sama bapak TNI dalam TMMD Sengkuyung ini sampai dengan selesainya TMMD nanti agar pekerjaan mereka sendiri tidak terbengkalai, begitu juga dengan warga, mereka tidak akan merasa bosan karena terus menerus bekerja membantu TNI di lapangan,” kata Kabayan.  P.24-008_Sutaryo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *