Cilacap – Hampir di semua wilayah binaannya masing – masing, Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0703/Cilacap secara serentak melaksanakan pendampingan pendistribusian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa tahap III dan BLT Bantuan Keuangan Khusus yang penyalurannya disalurkan Bank Jateng kepada warga kurang mampu yang terdampak Covid-19.
Banyak dari warga yang berhak menerima datang langsung karena memang dalam penyalurannya tidak boleh di wakilkan. Bagi mereka yang sehat tentu saja bisa dengan mudah mengambilnya namun bagi warga yang sakit ataupun karena usianya sudah tua, tidak bisa datang langsung untuk mengambilnya. Hal tersebut tentu membutuhkan kepedulian untuk menjemputnya.
Hal itu dilakukan Serda Saptono, Babinsa Malabar Koramil 16/Wanareja. Agar warganya bisa mendapatkan bantuan tersebut, dia menjemput Abdul Rohim (75thn) warga RT 06/02 Dusun Jampang Manggung Desa Malabar yang tidak bisa datang karena sakit, Senin (13/7/20). Dengan sepeda motornya, Babinsa memboncengkan Abdul Rohim ke Balai Desa Malabar, bahkan saat turun, dipapahnya agar bisa bergabung dengan warga lainnya untuk menerima bantuan tersebut.
” Bapak Abdul Rohim adalah salah satu warga yang berhak menerima bantuan dari pemerintah, namun karena kondisinya sedang sakit, kita jemput agar nantinya bisa menerima bantuan tersebut bersama warga lainnya, ” terang Babinsa Serda Saptono.
Untuk Desa Malabar sendiri, jumlah penerima ada 263 KPM (Keluarga Penerima Manfaat) dengan bantuan khusus berjumlah 25 KPM. Dari jumlah tersebut, tersalurkan 100 %. Dakam penyalurannya, Bank Jateng diwakili Ibnu dan Syarif Wida ,SE. Sedangkan Tim Monitoring Kecamatan terdiri dari Eko Budi P. dari Dispermades Kabupaten Cilacap, Mughozin dari Staf PM Kecamatan Wanareja, Babinsa Malabar Koramil 16 Wanareja Serda Saptono, Anggota Satpol PP Asep Pangestu, S.H, dan Eko Anjar Priono, S.E, Pendamping dari Desa.
Penyaluran BLT Dana Desa Tahap III bagi warga yang terdampak Covid 19 dan BLT Bantuan Keuangan Khusus untuk Pencegahan dan Penanganan Covid 19 yang di bayarkan oleh BPD Bank Jateng Kabupaten Cilacap juga dilakukan di wilayah lain.
Di Kecamatan Wanareja khususnya, pemantauan juga dilakukan di Desa Purwasari dan Desa Cilongkrang. Data penerima BLT Dana Desa Tahap III Desa Purwasari sebanyak 163 KPM, penerima BLT Bantuan Keuangan Khusus sebanyak 16 KPM, sedangkan di Desa Cilongkrang ada 162 KPM penerima BLT Dana Desa dan 20 KPM penerima BLT Bantuan Keuangan Khusus dan tersalurkan seratus persen. (Urip)