PELITA24.COM | Jepara – Sebanyak 20 orang anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) desa Raguklampitan mengikuti latihan kedisiplinan oleh anggota Koramil 03/Batealit Kodim 0719/Jepara di halaman Pondok KH Hasyim desa Raguklampitan kecamatan Batealit kabupaten Jepara, Selasa (12/03/2019).
Bertindak sebagai intruktur kepelatihan adalah Bintara Pembina Desa (Babinsa) Serda Suntoro, didampingi Pelda M Ikhsan dan Serka Kardomo. Sementara, materi pelatihan yang diberikan antara lain adalah Peraturan Baris Berbaris (PBB), pengetahuan berorganisasi, Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan.
Pelatihan yang di hadiri langsung oleh Ketua Banser desa Raguklampitan Ali Shodikin tersebut bertujuan untuk memberi motivasi kepada seluruh peserta latihan dalam berorganisasi menjadi anggota Banser. Membentuk kedisiplinan dan kewaspadaan, cinta tanah air dan memiliki jiwa juang yang tinggi.
“Jelang Pesta Demokrasi, rekan-rekan Banser harus turut serta dalam menjaga kondusifitas wilayah, agar tetap aman dan kondusif”, ucap Serda Suntoro di sela-sela acara.
Suntoro menambahkan, bahwa materi ini diberikan, agar semua lapisan masyarakat mulai tingkat atas sampai tingkat bawah mempunyai rasa tanggung jawab dalam menjaga keutuhan NKRI. “Kami berharap, usai latihan ini kedisiplinan anggota Banser menjadi meningkat”, pungkasnya. P.24-007_Afid